oleh

TNI AL Kembali Lakukan Serbuan Vaksinasi Covid-19 Bagi Warga Baguala

-Maluku-560 views

AMBON, MARINYO.COM- Untuk kesekian kalinya TNI AL melakukan serbuan vaksinasi Covid-19 bagi warga pesisir dan nelayan yang ada di wilayah Kecamatan Baguala.

Dan bahkan antusias masyarakat untuk datang ke gerai yang disiapkan Lantamal IX Ambon begitu tinggi.

Dengan menurunkan 12 tenaga vaksinator dari Rumkital dr. FX Suhardjo Lantamal IX Ambon serta menyiapkan vaksin jenis Astrazeneca dan Sinovac, kegiatan vaksinasi pada Jumat (24/9/2021) berjalan lancar.

Komandan Lantamal IX Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina, M.M., M.T., melalui Karumkital dr. FX. Suhardjo Lantamal IX Letkol Laut (K) drg. Bambang Teguh, M Mars mengatakan, kegiatan tersebut merupakan instruksi Panglima TNI dan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono agar TNI Angkatan Laut secara totalitas untuk mendukung program pemerintah dalam percepatan penanganan Covid-19 dengan melaksanakan vaksinasi kepada masyarakat pesisir dan khususnya nelayan agar semua lapisan masyarakat dengan mudah mendapatkan vaksinasi sehingga kekebalan kelompok dapat segera terbentuk dan harapannya pandemi Covid-19 segera berakhir.

Dikatakan, serbuan vaksinasi maritim kepada masyarakat nelayan dan warga pesisir merupakan salah satu upaya pemerintah melalui TNI AL Lantamal IX Ambon, untuk melindungi warga negara dengan memberikan, mendukung serta memfasilitasi vaksin masyarakat di seluruh kawasan nusantara guna meningkatkan kekebalan kelompok dan memutus mata rantai Pandemi Covid-19.

“Seyogyanya kita semua mempunyai tanggung jawab ,untuk terus melakukan komunikasi sosial, mengingatkan dan menghimbau masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan seperti mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas dan melaksanakan vaksinasi,” jelas dia. (DAS)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed