Ambon, Marinyo.com- Peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tanggal 17 Agustus 2020, yang digelar di Lapangan Merdeka Ambon, dengan Inspektur Upacara, Gubernur Maluku, Murad Ismail berlangsung sederhana dan penuh khimad.
Kendati tetap menggunakan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, upacara peringatan HUT RI ke-75 berlangsung aman dan lancar.
Bertindak sebagai Komandan upacara, Letkol Infantri David Sutrisno Sirait (Danyonif 733/Raider). Dan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya pasukan pengibar bendera hanya beranggotakan sembilan personil.
Dimana, pembawa bendera merah putih adalah Siti Baihati Marasabessy, siswi MAN 1 Ambon, sementara penggerek bendera masing-masing, Evangelino E Margery Siahaya siswa SMK Negeri 6 Ambon dan Petrus Andreas de Kock.
Sementara enam pasukan pengibar bendera lainnya yakni, Rizal Nando Antonio dari SMAN 1 Ambon, Ansel Kakenneth Hartono dari SMA Lantera Harapan Ambon, Mayang Ariningtyas Saimima dari SMAN 1 Ambon, dan Annjilsa Syiefa Fitriani dari SMAN 3 Ambon.
Dan naskah teks Proklamasi 17 Agustus dibacakan oleh Ketua DPRD Maluku, Lucky Wattimury.
Hadir dalam upacara tersebut Pangdam XVI/Pattimura, Mayjen Agus Rohman, Komandan Lantamal IX Ambon, Laksamana TNI Eko Jokowiyono, Kepala Kejaksaan Tinggi Maluku Rorogo Zega, dan beberapa pejabat tinggi Maluku lainnya. (DAS)
Komentar